Nama H. Abdul Gafur Mas'ud, S.E (AGM) tak bisa dipungkiri semakin menggangkasa selepas Presiden Jokowi mengumumkan sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) yang dipimpin bupati milenial yang masih berusia 31 tahun ini sebagai lokasi Ibukota baru atau Daerah Khusus Ibukota (DKI).
Pasalnya sejumlah pemberitaan terkait pengumuman yang belakangan ini amat ditunggu-tunggu masyarakat Indonesia, turut menyebut/mencantumkan nama pria kelahiran Kampung Baru, Balikpapan Barat, Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim), 7 Desember 1987 dari pasangan Hj. Syarifah Ruwaidah Alqadri (ibunya) dan H. Mas'ud (ayahnya) ini.
Masyarakat di luar PPU pun banyak yang penasaran dengan sosok AGM ini dan ingin mengetahui lebih jauh profilnya.
Dilansir dari Wikipedia, AGM adalah anak bungsu dari 8 bersaudara yang telah memiliki seorang istri bernama Hj. Risna asal Jenebora, masih wilayah PPU juga.
Keduanya pun sudah dikaruniai sejumlah anak laki-laki bernama Muhammad Varos Algaris, Muhammad Radja Faqih Algaris, Muhammad Pangeran Rafi Saddan Algaris, Muhammad Khaisar Ali Ka'bah Mas'ud Algaris, dan Muhammad Kholifa Abdul Latif Khusain Algaris.
AGM menjalani masa kecilnya di Kampung Baru Balikpapan. Dia pernah bersekolah di SD 09 Margasari Balikpapan, lalu melanjutkan ke MTs Negeri 1 Balikpapan, kemudian hijrah ke Jakarta untuk menimba ilmu agama Islam lebih dalam lagi di Darunnajah Islamic Boarding School Ulujami.
Pendidikan menengah atasnya ditempuh di SMA Muhammadiyah 1 Samarinda, lalu dia kuliah di STIE APRIN Palembang mengambil jurusan S1 Ekonomi. Selanjutnya melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Mulawarman, Kaltim.
Pria yang gemar berolahraga golf dan balap mobil ini aktif di berbagai bidang antara lain sebagai Ketua Pengusaha Pemuda Pancasila Balikpapan, Wakil Ketua Bidang Sumber Daya Alam Dan Mineral KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan), dan Ketua DPC Partai Demokrat Balikpapan.
Dia juga dikenal sebagai pemilik salah satu perusahaan minyak di Kalimantan bernama PT Petro Perkasa Indonesia dan pernah menjabat sebagai Ketua BPC HIPMI Balikpapan Periode 2015–2018.
Kini pejabat kekinian yang cukup aktif ber-medsos terutama lewat akun Instagram (IG)-nya @abdulgafurmasud yang sudah memiliki 43,2 ribu pengikut ini menjabat sebagai Bupati PPU ke-3 untuk periode 2018–2023.
"SIAP UNTUK DKI PENAJAM PASER UTARA," begitu salah satu caption yang ditulis AGM di IG-nya baru-baru ini yang juga menyertakan unggahan satu foto bergambar dirinya tengah diwawancarai oleh salah seorang pembaca berita ternama dari salah satu TV swasta nasional.
Unggahannya itu pun mendapat respons positif sejumlah warganet dari PPU dan berbagai daerah di Tanah Air.
"Ini bagus mengangkat daerah yang belum diketahui banyak orang Jawa. Salam dari Kota Ukir," komentar pemilik akum IG @abika_furniture.
Warganet dari Ibukota Sumatera Utara @aisha_meidi berkomentar begini: "Salam dari Medan, baru tau di Indonesia ada daerah yang namanya Penajam Paser Utara.., hehehe.., selamat, akan ada percepatan pembangunan disana yang tentu akan mempengaruhi perekonomian disana...".
Warganet lainnya memuji penyataaan kesiapan AGM tersebut.
Si-empunya akun @ferdi_merenungsendiri misalnya berkomentar: "Mantap jiwa dan raga... Bangga sekali punya bupati seperti ini... MUDA... BERKARYA... dan EKSPRESIF... luar biasa...!!!".
Sementara @eki_pranatha96 mengatakan: "Di DKI skrg ada Gubernur Rasa Presiden dan di PPU ada Bupati Rasa Presiden juga".
Satu lagi @yudiwah80808n mengucapkan selamat sekaligus mengutarakan harapan begini: "Selamat PPU menjadi DKI, semoga Indonesia menjadi negeri makmur, aamiin,".
Kalau dilihat dari beberapa unggahannya di akun IG-nya tersebut, AGM yang juga menjabat sebagai Ketua Umum ASPEKSINDO (Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan Dan Pesisir Seluruh Indonesia) ini terlihat akrab dengan pejabat daerah lainnya yang juga terbilang muda, antara lain dengan Wakil Waikota Palu Sigit Purnomo atau yang lebih dikenal Pasha 'Ungu' dan Walikota Palangkaraya Fairid Naparin.
Buktinya di IG-nya, ada unggahan fotonya bersama Pasha Ungu dan lainnya, dengan caption: "Bersama para lelaki pejuang masyarakat @pashaungu_vm".
Unggahan itu pun dikomentari Pasha Ungu begini: "Gantengnya pa bupati..". Lalu dibalas AGM seperti ini: "Paling ganteng kandaku ini".
AGM pun menyampaikan doa sekaligus ucapan selamat ulang tahun kepada sohibnya, Walikota Palangkaraya Fairid Naparin lewat video yang langsung diunggah di akun IG-nya.
Unggahan itu pun mendapat banyak komentar, salah satunya komentar dari seorang warga PPU dengan akun IG bernama @adiivaatma. Tapi isi komentarnya bukan soal video ucapan AGM, melainkan terkait pembangunan PPU jika menjadi DKI.
Begini isi komentar itu: "Sbg warga PPU harapan kami kelak jikalaupun Ibukota Negara pindah ke PPU dan sekitarnya, semoga kelak tenaga kerja yang digunakan dalam pembangunan mengutamakan orang lokal atau mewakili setiap desa atau setidaknya pribumi Indonesia agar kecemburuan sosial tdk terjadi dan penyerapan tenaga kerja bisa terserap. Jgn sampai mendatangkan tenaga kerja asing ataupun aseng... serta mengutamakan bahan lokal baik semen dan baja produksi dalam negri..".
Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: dok.@abdulgafurmasud
Comments
Post a Comment